InspirasiUmrohku adalah blog dari pasangan Muhamad Syukri dan Siti Rochmah dalam ikhtiar bersyiar agar semakin banyak umat muslim Indonesia yang segera beribadah umroh.
Salah satu misi kami adalah mengubah mindset kaum muslim Indonesia bahwa Ibadah Umroh itu adalah ibadah yang sangat dianjurkan bagi seluruh umat muslim. Tidak hanya yang memiliki harta banyak dan berlebih, tetapi semua orang. Tidak memandang status sosial, bahkan umur.
Oleh karena itu, kami mengajak kaum muslimin dan muslimat, untuk segera berumroh.